Menjalin Silaturahmi Antara Orangtua Wali Mahasiswa dengan Ketua Yayasan Arya Wiraraja Beserta Rektor Universitas Wiraraja Beserta Jajarannya

    Menjalin Silaturahmi Antara Orangtua Wali Mahasiswa dengan Ketua Yayasan Arya Wiraraja Beserta Rektor Universitas Wiraraja Beserta Jajarannya
    Rektor Universitas Wiraraja beri sambutan dalam acara IKOMA 2023 di hadapan wali mahasiswa

    SUMENEP - Tak kenal maka tak sayang. Pepatah itulah yang tampaknya sesuai untuk menggambarkan pertemuan antara pihak Unija dengan orang tua maba yang tergabung dalam Ikatan Orang Tua Mahasiswa (IKOMA) pada 4 September 2023.

    Seperti pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), pertemuan dengan wali mahasiswa dilakukan secara langsung di forum PKKMB hari kemaren,

    Bersama Yayasan Arya Wiraraja, Rektor Universitas Wiraraja beserta jajarannya pengurus serta pengurus IKOMA dan pimpinan fakultas.

    Perlu dketahui, PKKMB Unija Pada tahun ini telah usai di selenggarakan dengan sukses, acara PKKM kemaren diharapkan sebagai start awal bagi mahasiswa baru untuk mengembangkan kreatifitas di bidang akademik maupun non akademik.

    Selama lima hari para mahasiswa baru di gembleng mentalnya. Pemberian materi-materi pada mahasiswa baru kemaren sangat menyesuikan dengan tema pkkmb tahun ini. Fakultaspun tidak luput dari memberi materi yang di laksanakan pada hari keempat.

    Rektor Unija Dr. Sjaifurrachman, S.H., C.N., M.H. mengatakan, Tahun ini Universitas Wiraraja telah menerima mahasiswa baru sebanyak 1.125 orang mahasiswa dengan 4 orang mahasiswa asing dari Timor Leste serta saat ini ada 20 orang mahasiswa Universitas Wiraraja sedang mengikuti Program Summer School di Universiti Teknologi Mara Malaysia.

    Menambahkan, Ada pepatah yang mengatakan Tak Kenal maka Tak Sayang, oleh karena itu agar semakin erat silaturrahmi antara Yayasan Arya Wiraraja, Universitas Wiraraja dan Orang Tua tua Wali Mahasiswa.

    Perlu kami perkenalkan, di Universitas Wiraraja terdapat 43 Satuan Kerja yang terdiri dari 7 Fakultas, 1 Pascasarjana, 19 Program Studi, 4 Lembaga, 4 Biro serta 8 UPT yang terus berkoordinasi bekerja keras demi kemajuan Universitas Wiraraja, ungkapnya.

    Kami berharap semoga kami semua bisa terus memberikan yang terbaik bagi masyarakat terutama dalam membentuk mahasiswa Universitas Wiraraja menjadi calon pemimpin masa depan yang memiliki kualitas seorang entrepeneur dengan tetap mempertahankan karakter kebangsaan, ungkap dalam sambutan Rektor

    Untuk diketahui, Universitas Wiraraja yang saat ini telah terakreditasi Baik Sekali dan berdasarkan klasterisasi perguruan tinggi tahun 2020 oleh Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (KEMENDIKBUD) Republik Indonesia, Unija berada pada peringkat 156 dari 2.136 Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta seluruh Indonesia dan merupakan PTS terbaik di Madura. (humasUnija)

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Beri Semangat Siswa SD Imunisasi...

    Artikel Berikutnya

    Dies Natalis 37 Unija Gelar Turnamen Bola...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi
    Hasil Operasi Zebra Semeru 2024 di Sumenep, Polisi Tindak 7.320 Pelanggaran
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia
    Polda Jatim Amankan Seorang Ayah yang Aniaya dan Lecehkan Kedua Putrinya
    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional

    Ikuti Kami